Online24jam, Makassar – Camat Mamajang Andi Irdan Pandita, S.Stp.,M.Si. beserta Sekretaris Kecamatan, Andi Muhammad Adri, SH, melakukan kunjungan ke Kantor Kelurahan Tamparang Keke di Jalan Baji Pamai No. 8 Makassar. Kunjungan ini merupakan kesempatan untuk menjalin silaturahim dengan warga dalam rangka Rapat Koordinasi Tingkat Kelurahan dan Program Pak Camat Menyapa pada Jumat (19/07/2024).
Dalam sambutannya, Andi Irdan mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya pendekatan pihak kecamatan agar lebih dekat dengan masyarakat. Dia menyampaikan bahwa tujuan dari kunjungan ini adalah untuk mendengarkan aspirasi, keluhan, dan saran langsung dari masyarakat guna kemajuan wilayah bersama. Andi Irdan juga mengapresiasi kesediaan dan kehadiran warga serta menjelaskan beberapa program pemerintah Kota Makassar yang akan dilaksanakan, seperti pengembangan Lorong Wisata, Keamanan, dan Kesehatan warga.
Kepala Perhubungan Daerah Militer (Kahubdam) XIV/Hasanuddin, Letkol Cke I Gusti Ngurah S., S.E, juga mengucapkan terima kasih atas undangan yang diterima. Dia menyatakan bahwa TNI Polri harus selalu hadir di tengah masyarakat dan memberikan dukungan serta melaksanakan program-program yang bermanfaat bagi kesejahteraan warga.
Selain itu, Hubdam juga telah membuka Klinik Pengobatan Gratis “Bengkel Sehat Panggamaseang” sebagai upaya pengobatan alternatif. Mereka juga berencana untuk berkolaborasi dengan masyarakat dalam program kesehatan, perbaikan elektronik, dan beberapa program lain yang menitikberatkan pada IT, spiritual, dan keamanan.
Amirullah Yunus selaku Lurah Tamparang Keke menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Camat Mamajang dan Kahubdam. Dia berharap pertemuan ini dapat berjalan lancar dengan dukungan dari pihak Kecamatan dan Hubdam, serta menghidupkan kembali Siskamling dengan melibatkan Linmas, Pemuda Karang Taruna, dan pihak keamanan dari Tripilar.
Pertemuan tersebut dihadiri oleh Ketua LPM Tamparang Keke, Abdul Rasyid S.E, Binmas dan Babinkamtibmas, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Kepemudaan, serta Pj RT RW Kelurahan Tamparang Keke.